Catatan Penting dari Kekalahan Chelsea oleh West Ham: Performa Debut Buruk Moises Caicedo


 

Chelsea harus mengakui keunggulan West Ham pada pekan ke-2 Liga Inggris 2023/2023, Minggu (20/8/2023) WIB. Chelsea yang bertandang ke London Stadium pulang dengan kekalahan 1-3.

Gawang Chelsea sudah kebobolan di menit ke-7 lewat sundulan Nayef Aguerd. Dua gol lain berasal dari sepakan Michail Antonio (53’) dan penaltinya Lucas Paqueta (90+5’).

Satu-satunya gol yang berhasil dicetak Chelsea tercipta di menit ke-28. Carney Chukwuemeka melakukan gerakan memukau di dalam kotak penalti, sebelum melepas tendangan keras.

Debut Buruk Caicedo

Caicedo yang baru saja didatangkan dari Brighton seharga 116 juta Euro dicap memiliki debut yang buruk saat berseragam The Blues.

Caicedo yang baru masuk di menit ke-61 itu sebenarnya tidak begitu mengecewakan, meski memang dampaknya di pertandingan masih minim.

Akan tetapi yang membuatnya begitu buruk adalah ketika melakukan pelanggaran di akhir pertandingan. Pelanggaran itu dilakukan di kotak terlarang.

Dengan kata lain, Caicedo memberikan gol bagi tim tuan rumah secara cuma-cuma setelah melakukan pelanggaran yang tidak perlu.

Enzo Gagal Penalti

Tidak hanya Caicedo yang jadi sorotan, Enzo pun begitu. Gelandang timnas Argentina ini membuang kesempatan untuk membawa Chelsea unggul di babak pertama.

Kesempatan itu datang di menit ke-43 ketika Chelsea diberi hadiah penalti. Enzo yang maju jadi algojonya.

Sang pemain gagal menjalankan tugasnya dengan sempurna. Penalti itu gagal dikonversi jadi gol, sehingga menutup babak pertama dengan skor imbang 1-1.

Kekalahan Pertama Pochettino

Pochettino awalnya membawa harapan baru bagi Chelsea saat pramusim 2023 berjalan lancar. Eks pelatih PSG itu menjanjikan untuk membangkitkan Chelsea di musim ini.

Hal tersebut semakin tampak pada laga pembuka. Chelsea mampu mengimbangi permainan Liverpool dengan skor 1-1.

Sayangnya, Chelsea justru tumbang di Derby London menghadapi West Ham. Ini jadi kekalahan pertama Pochettino bersama Chelsea di ajang resmi.

Chelsea Gagal Manfaatkan Unggul Jumlah Pemain

Kekalahan ini semakin disesalkan oleh penggemar Chelsea mengingat keuntungan yang dimiliki oleh The Blues. Keunggulan itu berupa jumlah pemain.

West Ham sudah bermain dengan sepuluh pemain sejak menit ke-67. Nayef Aguerd yang mencetak gol pertama mendapatkan kartu kuning kedua, sehingga harus diusir dari lapangan.

Unggul satu pemain tidak membuat Chelsea jadi berbahaya. Sebaliknya, gawang Chelsea malah kebobolan lagi di akhir laga melalui penalti.

Tahu Cara Dominasi Pertandingan

Satu-satunya hal positif dari laga ini bagi Chelsea adalah statistik ball possession. Enzo Fernandez dkk mendominasi penguasaan hingga 76 persen.

Chelsea benar-benar tahu caranya mendominasi pertandingan. Sirkulasi bolanya terjaga, sehingga memudahkan Chelsea untuk terus menguasai bola.

Masalahnya hanya soal di pertahanan. Ketika Chelsea buntu saat menyerang, pertahanan Chelsea justru rapuh menghadapi serangan-serangan kejutan dari West Ham.

Lebih baru Lebih lama